Regional

Pelayanan Air PDAM di Ibukota Kecamatan Nangapanda Terhenti

ENDE,GlobaFlores.com-Sebanyak 700 KK di Ibukota Kecamatan Nangapanda dan sekitarnya tidak mendapatkan pelayanan air dari Perumda Tirta Kelimutu atau PDAM Ende menyusul kerusakan pada mesin pompa.

Dirut Perumda Tirta Kelimutu,Yustinus Sani SE mengatakan hal itu kepada GlobalFlores.com di Ende,Jumat (31/5/2024).

Yustinus mengatakan bahwa terhentinya pelayanan air di Ibukota Kecamatan Nangapanda menyusul terbakarnya mesin pompa  air yang ada di daerah itu.

“Beberapa hari lalu listrik di Kecamatan Nangapanda terjadi gangguan yang berimbas pada mesin pompa  air dan setelah diperiksa oleh para petugas ternyata mesinnya terbakar sehingga tidak mampu memproduksi atau mengisap air untuk diberikan kepada pelanggan,”kata Yustinus.

Atas kerusakan tersebut maka pihak Perumda Tirta Kelimutu akan mengusahakan atau memasang mesin baru yang prosesnya bisa memakan waktu 1 bulan.

Dengan demikian praktis selama 1 bulan para pelanggan Perumda Tirta Kelimutu yang ada di Kecamatan Nangapanda tidak bisa mendapatkan pasokan air dari Perumda Tirta Kelimutu,ujar Yustinus.

Dan sebagai konsekwensinya maka Perumda Tirta Kelimutu akan membantu pelanggan dengan air tangki yang diberikan secara gratis meskipun hal itu terasa tidak maksimal,jelas Yustinus.

“Atas nama manajemen kami menyampaikan permohonan maaf kepada para pelanggan karena hal itu terjadi diluar kemampuan kami dan kami berusaha menanggulangi kejadian itu sehingga pelayanan kepada warga bisa kembali berjalan normal,”kata Yustinus.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
WhatsApp

Adblock Detected

Nonaktifkan Ad Blocker untuk melanjutkan