Regional

Kapolda Berikan Tali Asih Untuk Anggota TNI di Ende

ENDE,GlobalFlores.com- Dalam kunjungan kerjanya di Polres Ende, KapoldaNTT Irjen. Pol. Drs. Daniel Tahi Monang Silitonga S.H., M.A., menyempatkan diri berkunjung ke Kodim 1602 Ende dan memberikan tali asih serta melakukan kegiatan tatap muka bersama anggota TNI, Rabu (24/1/2024)  Pukul 12.50 Wita.

Kedatangan Kapolda NTT bersama rombongan disambut  Dandim 1602/Ende, Letkol Kav I Nengah Pendi Ristanto S.T, beserta perwira dan para anggota. 

Penyerahan tali asih dari Kapolda NTT kepada perwakilan tiga anggota TNI dari Kodim 1602/Ende, Kompi Senapan C Yonif 743/PSY, Pos Angkatan Udara, dan Pos Angkatan Laut.

Selain itu, Kapolda NTT dan Dandim 1602/Ende saling bertukar cendera mata berupa plakat.

Dalam arahanya Kapolda NTT mengapresiasi kerja TNI karena sudah berkolaborasi dengan Polri dan pemerintahan yang ada di wilayah masing-masing.

“Kita ciptakan dan persiapkan fungsi kita agar negara ini tidak goyah dan kita jalin persatuan yang baik antara TNI AD, TNI AL, TNI AU dan pihak kepolisian sehingga NKRI ini tidak dicerai beraikan. Fungsi kita sama cuma peran kita yang berbeda,”kata Kapolda NTT.

“Tantangan kita kedepannya kita akan menghadapi Pemilu jadi kita jangan diam saja, kita ini dididik dan bentuk jadi orang hebat jadi kita pasang mata dan telinga apabila ada informasi yang akan menggagalkan Pemilu agar segera diaporkan. Kita TNI-Polri jangan sampai kaya ikan asin, kita diberi kewenangan untuk menjaga agar pelaksanaan Pemilu berjalan aman dan lancar,”kata Kapolda NTT.

“Pada saat Pemilu tanggal 14 mendatang kita sama-sama menjaga agar Pemilu bisa berjalan aman tanpa ada gangguan itu yang kita harapkan bersama. TNI-Polri yang ada di Wilayah Kabupaten Ende ini agar selalu menjaga kekompakan,”katanya.

Dengan kegiatan ini sinergisitas TNI-Polri semakin solid dan kompak dalam mengawal kegiatan Pemilu nanti,ujar Kapolda NTT.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
WhatsApp

Adblock Detected

Nonaktifkan Ad Blocker untuk melanjutkan