Bupati Djafar Minta Pejabat Jangan Sia-Siakan Kepercayaan
ENDE,GobalFlores.com—Bupati Ende, Drs Djafar Achmad MM meminta kepada para pejabat di Lingkup Pemkab Ende agar jangan sia-siakan kepercayaan yang telah diberikan pimpinan untuk memangku suatu jabatan.
Hal ini dikatakan Bupati Ende, Drs Djafar Achmad saat melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat administrator dan pejabat pengawas serta pejabat fungsional di Lingkup Pemkab Ende, Jumat (13/5/2022) di Aula Garuda Kantor Bupati Ende.
“Profeciat kepada semua pejabat yang baru dilantik. Peristiwa pelantikan ini tentunya harus dimaknai sebagai bentuk kepercayaan dari pimpinan yang harus saudara jawab dengan menunjukan kinerja saudara di tempat kerja saudara,”kata Bupati Djafar.
“Saudara dianggap mampu mengemban amanah. Jangan sia-siakan kepercayaan yang sudah diberikan,”katanya.
Harus diingat dan dipahami bahwa jabatan yang diemban ini bukan suatu kebetulan tetapi sudah digariskan dan tentunya ada campur tangan Tuhan didalamnya,ujar Bupati Djafar.
Oleh karena itu ada tanggungjawab moril untuk melaksanakan amanah yang diberikan.
Tantangan pembangunan kedepan semakin berat. Kita harus bekerja lebih cepat dan lebih professional guna menjawab tuntutan dunia kerja serta pelayanan masyarakat.
Bupati Djafar mengatakan pihaknya menaruh harapan yang besar kepada semua pejabat yang dilantik agar dapat membangun koordinasi dan kerjasama baik itu dalam internal organisasi maupun dengan sektor lainnya.
“Apabila kita bergerak bersama-sama dengan komitmen kuat dan dalam semangat kerja cepat dan kerja cerdas serta profesionalisme maka saya sangat yakin kinerja Pemerintah Kabupaten Ende akan semakin baik dan tingkat kepercayaan masyarakat semakin tinggi,”kata Bupati Djafar.