Pada Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Ende Terkait LKPJ Bupati Ende Sampaikan Pembangunan Daerah Masih Banyak Kekurangan

NDE, Di hadapan Anggota DPRD Kabupaten Ende,Bupati Ende,Drs H Djafar Achmad, saat membacakan nota pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Ende Akhir Tahun 2023 kepada DPRD Kabupaten Ende pada sidang paripurna DPRD,Selasa (26/3/2024) mengatakan bahwa Pembangunan Daerah Kabupaten Ende selama tahun 2023 masih terdapat banyak kekurangan dalam upaya mewujudkan kesejahteraan rakyat dan kemajuan Kabupaten Ende.
Dalam sidang paripurna yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ende,Octavianus Moa Mesi,S.T,Bupati Ende, Drs H Djafar Achmad meminta kepada segenap aparatur dan Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Kabupaten Ende, untuk terus membangun etos kerja yang semakin tinggi, integritas dan kompetensi, sekaligus bekerja keras, ikhlas untuk mewujudkan kinerja yang lebih baik.
“Kami ingatkan birokrasi harus punya integritas dan kompetensi yang lebih baik lagi guna mewujudkan pelayanan prima kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ende,”kata Bupati Djafar.
Bupati Djafar mengatakan saran, masukan dan rekomendasi yang disampaikan anggota DPRD Kabupaten Ende merupakan catatan-catatan strategis yang dapat dijadikan masukan bagi perbaikan kinerja oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Ende pada masa yang akan datang.
Bupati Djafar mengatakan atas nama Pemerintah Daerah dari hati yang tulus dan ikhlas, pihaknya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas seluruh dukungan dan kerja sama yang telah diberikan selama ini.
“Tentunya hasil-hasil pembangunan yang telah diraih, merupakan wujud dari kemitraan positif, yang telah kita bangun dengan “Bekerja Bersama-Sama dan Sama-Sama Bekerja”. Untuk Mewujudkan Karakteristik Kabupaten Ende dengan Membangun dari Desa dan Kelurahan Menuju Masyarakat yang Mandiri, Sejahtera dan Berkeadilan,”kata Bupati Djafar. (rom)