Kesehatan

Ini Penegasan Direktur Jaminan Pelayanan BPJS Kesehatan,Pasien Luar Wilayah  Dapat Berobat  Di Puskesmas Manapun

MAUMERE, GlobalFlores.com  – Direktur Jaminan  Pelayanan BPJS  Kesehatan dr Lily Kresno Wati  M.Kes mengatakan semua pasien yang berasal dari luar wilayah dapat berobat di Puskesmas manapun.

Demikian disampaikan Lily kepada media ini, Jumat (21/7/2023) di Maumere.

“ Untuk puskesmas kami harapkan dapat  menerima juga pasien dari luar wilayah , karena kartu JKN itu sifatnya, portabilitas dapat  digunakan dimanapun diseluruh Indonesia  dengan faskes-faskes  yang tersedia. Jadi kalau kita  kalau kita sedang kepergian keluar kota dan sakit maka  dapat menggunakan kartu KISnya dimanapun,”kata dokter Lily.

Dokter Lily berharap  semua Puskesmas maupun rumah sakit dapat menerima  jika   terdapat pasien dari luar wilayah yang datang berobat  dengan cukup membawa KTP. 

Secara umum sesungguhnya tidak terdapat kesulitan dalam pelayanan Kesehatan.   Kendalanya hanya pada pemahaman peserta JKN  seperti ketika hendak mengurus kartu KIS akan dimintai pembayaran. Padahal tidak ada pembayaran apapun.

Selain itu banyak pasien  yang datang terlalu siang sehingga jam pelayanan sudah terlewati, sehingga  factor-faktor yang sifatnya non teknis  yang belum dipahami benar. 

Namun kalau dari sisi pelayanan JKNnya  dokter Lily mengaku  sudah sangat bagus.   Dokter Lily bahkan  memberikan apresiasi dan mengancungkan jempol  karena saat kunjungan ke rumah sakit apung di Pemana angka kematiannya nol.

“Saya perlu mengancungkan jempol dan memberikan apresiasi saat saya mengunjungi Pulau Pemana  angka kematiannya Nol, padahal di Indonesia ini angka kematiannya masih tinggi.  Sementara di rumah sakit umum angka kematiannya hanya 2 orang,”kata dokter Lily.

Sementara salah seorang pasien Maria Bunga Nita asal Kangae, Kecamatan Kangae, yang ditemui media ini  mengaku, pelayanan kesehatann yang menggunakan Kartu Sikka Sehat (KSS), mendapatkan pelayan yang sangat baik di Puskesmas Waipare.

Menurut Nita, setiap kali berobat di Puskesmas  Waipare tidak mendapatkan kedandala  saat hendak berobat.  

“Kami berobat disini dilayani dengan baik oleh para petugas kesehatan, tidak ada kendala dalam pelayanan kesehatan disini,”kata Nita. ( rel )

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
WhatsApp

Adblock Detected

Nonaktifkan Ad Blocker untuk melanjutkan