Mantap Perumda Tirta Kelimutu Dua Kali Berturut-Turut Raih WTP

ENDE,GlobalFlores.com-Perumda Tirta Kelimutu,Ende dua kali berturut-turut meraih penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari akuntan public Wartono dan Rekan yang berkedudukan di Surakarta,Jawa Tengah.
Direktur Perumda Tirta Kelimutu, Yustinus Sani,S.E mengatakan hal itu kepada GlobalFlores.com di Ende, Jumat (20/5/2022) di Ende.
Yustinus mengatakan bahwa semenjak dirinya dipercaya menjadi Dirut Perumda Tirta Kelimutu, Ende, dirinya bersama para staf berusaha keras melakukan berbagai terobosan kinerja terutama sisi keuangan.
Dan Puji Tuhan berkat kerja keras semua pihak dan dukungan Pemerintah Kabupaten Ende serta maupun masyarakat Kabupaten Ende maka dua kali berturut-turut Perumda Tirta Kelimutu Ende berhasil meraih WTP dari lembaga akuntan public,ujar Yustinus.
“Iya kami berhasil meraih WTP di tahun 2020 dan tahun 2021,”kata Yustinus.
Yustinus mengatakan dalam opini yang diberikan oleh kantor akuntan public menyatakan bahwa laporan dari Perumda Tirta Kelimutu menyajikan secara Wajar dalam semua hal yang material posisi keuangan perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Kelimutu Kabupaten Ende tanggal 31 Desember 2021 serta kinerja keuangan dan arus kasnya tahun yang berakhir pada tanggal tersebut sesuai dengan standar akuntansi keuangan entitas tanpa akuntansi public (SAK-ETAP).
Menyikapi penilaian tersebut, Yustinus mengatakan bahwa hal itu pada satu sisi menjadi kebanggan semua jajaran Perumda Tirta Kelimutu Ende namun pada satu sisi menjadi cambuk agar semakin meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. (rom)