Regional

85 Pengurus ITDM Flores Timur Dilantik di Aula Paroki Onekore Ende 

        Ketua Umum Ikatan Tenaga Dalam Murni (ITDM) Flores Timur, Frans K. Atawuwur melantik 85  Dewan Pengurus Cabang dan Unit masing-masing dari Unit Detusoko, Tiwusora, Watumite, dan Wewaria,  Kamis (12/5/2022) di Aula Paroki Onekore,Ende.

Atas pelantikan tersebut Ketua Umum ITDM Flores Timur, Frans K. Atawuwur menyampaikan selamat dan dia berpesan agar Pengurus ITDM yang dilantik harus merangkul dan bertanggung jawab  kepada anggotanya di wilayah masing – masing.

Menurut Frans pengurus yang  yang dilantik bukan menjadi lebih hebat dari para anggotanya karena  tanpa anggota maka juga  tidak ada pengurus.

        Frans meminta untuk senantiasa menjunjung tinggi semangat kekeluargaan, solidaritas, kerendahan hati diantara sesama dan kerendahan hati di hadapan Tuhan.

        Bupati Ende, Drs Djafar Achmad dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Ende, Dahlan S.Ip mengatakan Kehadiran Ikatan Tenaga Dalam Murni (ITDM) diharapkan sebagai wadah pembinaan iman dan pemurnian diri dengan spiritualitas Tritunggal Mahakudus.

Dikatakan kehadiran ITDM juga sebagai wadah yang tepat dan strategis bagi siapa saja yang bergabung dalam organisasi ini.

        Pemerintah Kabupaten Ende menyambut baik, kehadiran organisasi ITDM karena dalam kiprahnya turut serta membantu Pemerintah Kabupaten Ende sesuai visi misi yang diemban,ujar Bupati Djafar.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
WhatsApp

Adblock Detected

Nonaktifkan Ad Blocker untuk melanjutkan