Tiba di Maumere Kapolres Sikka Yang Baru Diterima Secara Adat
MAUMERE,GlobalFlores.com—Kapolres Sikka yang baru, AKBP, Nelson Filipe Diaz Quintas SIK, diterima secara adat,Huler Wair (pemberkatan menggunakan air kelapa dan daun huler-red) oleh tokoh adat setempat, Lorens Lepo saat yang bersangkutan tiba di Bandara Frans Seda,Maumere, Jumat (11/2/2022).
Acara tersebut merupakan rangkain penerimaan Kapolres Sikka yang baru oleh Forkompimda Kabupaten Sikka.
Keberadaan AKBP,Nelson Filipe Diaz Quintas SIK di Kabupaten Sikka guna menggantikan Kapolres Sikka sebelumnya, AKBP Sajimin SIK.
Hadir dalam penjemputan itu, Wakil bupati Sikka Romanus Woga, Kapolres Sikka yang lama AKBP Sajimin SIK MH, Wakapolres Sikka Kompol I. Putu Surawan, pejabat utama dan dan para perwira Polres Sikka.
Seperti disaksikan sekira pukul. 13.00 wita Kapolres Sikka yang baru, AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas SIK bersama isteri, dijemput dan diterima dengan sapaan adat dan berkat adat ( Huler Wair-red) oleh tokoh masyarakat adat Kabupaten Sikka, Lorens Lepo.
Usai diterima secara adat dilanjutkan dengan penjemputan oleh Forkompinda Kabupaten Sikka sekaligus pengalungan berupa selendang dan pemberian buket bunga kepada Isteri Kapolres Sikka yang baru.
Sekitar pukul. 13.45 wita Kapolres sikka yang baru menuju penginapan Hotel Go.
Kehadiran Kapolres baru di Sikka diharapkan dapat membawa angin segar, mendapatkan pelayanan yang lebih di Sikka.
Warga Sikka yang menyaksikan penyambutan Kapolres baru ini berharap dapat menegakkan hukum dan mampu menyelesaikan sejumlah kasus di Kabupaten Sikka belum tuntas.
Warga yang mengaku bernama Adianus, asal Kecamatan Alok Timur, meminta agar sejumlah kasus – kasus kriminal di Sikka dapat segera dituntaskan termasuk kasus penebasan beberapa waktu lalu.
Dengan kehadiran Kapolres baru diharapkan kasus –kasus kriminal dapat segera diselesaikan, salah satunya kasus penebasan terhadap warga Sikka, ungkap Adrianus. ( rel )